Jakarta Utara, Media Info Pesisir – Pada hari Selasa 17 Desember 2024 Kapolsek Koja Kompol Dr. Andry Suharto, SH, MH, bersama jajarannya menghadiri kegiatan Gelar Karya P5 di SLB Negeri 4 Jakarta dengan tema ” Jiwaku Sehat,Ragaku Kuat,Masa Depanku Cerah”. Acara yang mengusung tema “Jiwaku Sehat, Ragaku Kuat, Masa Depanku Cerah” berlangsung di Jl. SMK Walang Jaya, Kelurahan Tugu Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, pada pukul 08.30-11.00 WIB.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, mulai dari perwakilan Kepala Sudin Pendidikan Jakarta Utara, KPAI Jakarta, Kepala SLB Negeri 4 Jakarta, para kepala SLB se-Jakarta, hingga perwakilan dari Puskesmas dan Sekretaris Kelurahan Tugu Selatan. Selain itu, turut hadir para guru, orang tua, dan wali murid yang antusias mendukung acara ini.
” Dalam kesempatan tersebut, Kompol Dr. Andry Suharto menyampaikan pesan Kamtibmas yang menyoroti beberapa isu penting, di antaranya:
1. Bahaya penyalahgunaan narkoba yang dapat merusak masa depan generasi muda.
2. Kenakalan remaja yang perlu mendapat perhatian serius dari orang tua dan lingkungan.
3. Pentingnya peran masyarakat untuk segera berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas atau Polsek Koja jika membutuhkan bantuan pihak Kepolisian.
“Kegiatan seperti ini menjadi momentum penting untuk mendekatkan Polri dengan masyarakat, khususnya dalam lingkungan pendidikan. Selain memberikan rasa aman, kami juga ingin memberikan edukasi yang bermanfaat untuk membentuk generasi muda yang kuat, sehat, dan berdaya,” ujar Kompol Dr. Andry Suharto.
Acara ini juga menjadi ajang kolaborasi antara Polri dan berbagai instansi pendidikan untuk mendukung program penguatan profil pelajar Pancasila (P5) di sekolah. Melalui kegiatan ini, pihak Polsek Koja menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan inklusif dan membangun hubungan harmonis dengan masyarakat.
Melalui kegiatan seperti Gelar Karya P5, SLB Negeri 4 Jakarta berhasil memberikan ruang bagi anak-anak untuk mengekspresikan diri dan menunjukkan karya terbaik mereka. Harapannya, program ini terus mendapat dukungan penuh dari semua pihak, sehingga menciptakan masa depan yang cerah bagi generasi muda, khususnya siswa-siswa berkebutuhan khusus.
Kegiatan berjalan lancar dengan suasana aman dan kondusif. Dukungan dari berbagai pihak menunjukkan bahwa sinergi antara institusi pendidikan dan Polri dapat menciptakan lingkungan yang positif bagi generasi penerus bangsa.
(IP)