JATIASIH, Media Info Pesisir – Kepolisian Polsek Jatiasih, Polres Metro Bekasi Kota, telah menggelar kegiatan Cooling Sistem bertempat di Aula Kecamatan Jatiasih Kelurahan Jatiasih RT.06/04. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menciptakan suasana yang aman, tertib, dan damai dalam rangka menghadapi Pemilukada Serentak 2024, Jumat (13/9).
Dalam kegiatan ini, Aipda Maulana selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Jatiasih mendampingi AKP Amirrudin, S.H., selaku Kanit Binmas Polsek Jatiasih. Acara ini dihadiri juga Danramil Jatiasih Mayor Inf. Sanusi Deski Firdaus dengan peserta 20 orang warga setempat. Tujuan dari kegiatan Cooling Sistem ini adalah untuk mendorong partisipasi masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban selama Pemilukada berlangsung.
Kapolsek Jatiasih Kompol Danu Mega Winanto, S.I.Kom., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif. Melalui langkah-langkah preventif ini, diharapkan Pemilukada 2024 dapat berlangsung dalam suasana yang harmonis dan demokratis.
Warga yang hadir menyambut baik inisiatif ini, mengapresiasi upaya Kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
(ORH/IP)