Kota Bekasi, Media Info Pesisir – Bhabinkamtibmas Kelurahan Jatiluhur, Aipda Apriyadi, menyalurkan bantuan sosial (bansos) program Nusantara Cooling System 2024 dari Mabes Polri dan Dit Binmas Polda Metro Jaya kepada anak yatim piatu di Pondok Pesantren (Ponpes) Fajar Cendikia, RT. 003/06, Kelurahan Jatiluhur, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Kamis (12/12/2024) pukul 16.30 WIB. Sebanyak lima kantong sembako diberikan kepada santri dan santriwati Ponpes Fajar Cendikia. Penyerahan bansos diterima langsung oleh Pimpinan Ponpes, Ustadz Syulron Ma’mun.
Ustadz Syulron Ma’mun menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas bantuan yang diberikan. “Kami atas nama pengurus dan keluarga besar Ponpes Fajar Cendikia mengucapkan terima kasih kepada Polda Metro Jaya dan Polres Metro Bekasi Kota atas bantuan paket sembako yang sangat berguna untuk kebutuhan kami di ponpes,” ujarnya. Bantuan ini diharapkan dapat bermanfaat bagi para santri dan membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka.
Kegiatan penyaluran bakti sosial ini dilaksanakan serentak oleh setiap Bhabinkamtibmas di masing masing kelurahan dalam rangka mendukung Operasi Nusantara Colling System yang di Gagas oleh Mabes Polri dimana kegiatan ini mendapat dukungan dan Apresiasi dari warga masyarakat seperti yang di salurkan di pondok pesantren.
[Humas Polres Metro Bekasi Kota]