JAKARTA, Media Info Pesisir – Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara yang ke-78, Puspomal (Pusat Polisi Militer Angkatan Laut (Puspomal) ikut dalam euforia nya.
Umumnya perayaan HUT Bhayangkara digelar di Polda, Polres dan Polsek. Kali ini gelaran diadakan di markas Puspomal.
“Hari kita berkumpul dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-78,” kata Wakil Komandan Puspomal, Laksamana Pertama TNI Julkiply di Mako Puspomal, Jumat (28/6).
Dalam kegiatan ini, ada beragam kegiatan dan hiburan yang tersaji tentunya dengan hadiah menarik.
“Ini merupakan wujud sinergitas TNI-Polri dengan kegiatan senam bareng, jalan santai, lomba memancing, games, doorprize dan kuis,” tukasnya.
Kegiatan ini dibuka dengan belajar yel-yel, senam pagi bersama, dilanjutkan dengan jalan santai mengelilingi markas Puspomal.
“Kemudian ada lomba memancing ikan sambil menyantap hidangan bersama,” tukasnya.
Ia berharap, sinergitas Polri dengan TNI AL dan TNI AD terus terjaga dengan baik dan makin erat.
“Mari jaga hubungan sinergitas ini, demi mewujudkan Indonesia emas,” tegasnya.
Sementara itu, Wakapolres Metro Jakarta Utara AKBP Wahyudi mengatakan kegiatan ini merupakan rangkaian HUT Bhayangkara ke-78.
“Masih dalam rangkaian HUT Bhayangkara ke-78, kita gelar di Puspomal dengan tajuk Bahagia Bersama TNI-Polri,” kata Wahyudi.
Ia mengucapkan terimakasih kepada Komandan Puspomal, Wakil Komandan Puspomal beserta jajaran yang telah menyelanggarakan kegiatan (HUT Bhayangkara) ini.
“Terimakasih atas perhatian dan rasa sayangnya,” pungkasnya.
(IP)